Beberapa waktu lalu saya dan om saya pergi ke bengkel bubut untuk membetulkan sitting klep dan mengganti bos klep. Sitting klep sudah terlalu mendem, ini membuat aliran gas bakar tidak maksimal yang menyebabkan turunnya power motor, sedangkan bos klep ada yang retak! Bisa ngebul tuh! Dan sudah pasti ngempos Bro!

Di dekat lokasi bongkar mesin mal Praktek dr. Arie Slight, sebenarnya ada beberapa bengkel bubut. Namun, dari pengalaman yang sudah-sudah, kerjanya tidak stabil, maksudnya kadang beres, kadang tidak! Padahal uang jasanya tidak juga bisa dibilang murah. Oleh karena itu, saya dan om saya pergi ke bengkel bubut yang lumayan jauh dari lokasi mal praktek saya, demi mendapatkan hasil yang maksimal (walaupun tidak ada jaminan 100%, yang penting usaha kan….). Layaknya mencari dokter, terutama dokter bedah, tidak ada yang mau main-main lah untuk urusan bubut-membubut, apalagi kalau yang dikerjakan motor sendiri toh… Jangan sampai mau ganti bearing kem sebelah saja, eh, yang sebelahnya malah ikut rusak, ataupun mau ganti bos tromol, tromol atau velgnya jadi cacat!

Alhamdulillah hasilnya sesuai harapan. Jarak lumayan jauh terbayar lunas!Meskipun kerjanya agak lama dan kali ini terkesan kurang bersih seperti biasanya (gram besi masih banyak menempel dan belum dibersihkan, mungkin karena kesorean..), tetapi sitting kelp benar-benar rapi, begitu juga bos klepnya, rapi dan bahannya (kelihatannya sih) bagus…

Kesimpulannya: Hati-hati deh kalau pilih bengkel bubut, tanya-tanya dulu kualitas bengkel itu, daripada hasilnya acak-acakan dan jadi rugi waktu dan uang toh…